Update Ulasan tweet dari @mudainspiratif
Update Ulasan tweet dari @mudainspiratif , Sobat muda kali ini saya akan membahas ulasan mengenai tweet saya yang ada di twitter. Sebelumnya saya kembali menyapa sobat muda dengan salam semangat karena secara naluriah setiap insan manusia wajib melakukan yang namanya re-motivation atau memotivasi kembali agar berada pada jalan yang benar sesuai impian yang diharapkan.
Hal tersulit dalam kehidupan ini bukanlah untuk melampaui orang lain, tetapi melampaui ego dan diri kita sendiri.
Banyak sekali orang yang mengira bahwa lawan kita yang sebenarnya orang lain. Padahal kalau kita mengkaji serta menganalisis lebih dalam kesalahan terletak pada mindset kita karena musuh paling utama adalah diri kita sendiri yang digerakan oleh ego. Ga percaya? Coba sobat muda setiap hari meluangkan waktu 10jam untuk mengasah spesialisasi pada bidang yang diminati dipastikan 3 tahun menjadi spesialis dibidangnya. Masuk akal?
Kelebihan kita adalah kita mampu memulai dan kita juga mampu untuk MENGAKHIRI.
Kalimat yang tepat untuk menjawab yang menjadi esensi tweet diatas adalah keputusan yang tepat. jika kita memilih keputusan yang tepat maka kesempatan mulai lebih baik dibanding yang lain istilah kerennya satu langkah didepan “One step ahead”. Dengan membuat keputusan yang tepat bisa ditebak hasilnya pun tepat sesuai apa yang diputuskan sejak awal.
Kadang kita lupa bahwa untuk melihat diri kita jalan terbaik adalah melalui mata orang lain.
Terkadang kita manusia sangat bodoh perihal menilai diri sendiri contoh : ketika ada ulangan semester pelajaran yang memiliki kesulitan tingkat kabupaten lalu menjudge diri sendiri dengan kalimat familiar “saya pasti gagal sebab tidak tahu” “Mau belajar sampai kapanpun tetep aja nilainya pasti jelek” coba sobat muda bayangkan deh inikan pernyataan yang tidak adil seolah olah kita bodoh, tolol nan dungu. Padahal kalau kita belajar keterbukaan kita akan semakin pandai dalam memecahkan masalah dibantu oleh orang lain sejatinya persepsi kita dengan orang lain itu berbeda maka dikumpulkan semua persepsi yang ada lalu disimpulkan dan diterapkan agar menjadi pribadi lebih baik kedepannya.
Orang yang gagal selalu mencari jalan untuk menghindari kesulitan, sementara orang yang sukses selalu menerjang kesulitan untuk menggapai kesuksesan.
Betapa mudahnya kalau beralasan! Coba liat disektiar lingkungan kita deh, banyak sekali yang beralasan baik sengaja maupun tidak sengaja yang disengajakan. Kenapa? Karena karakter kita mayoritas suka blame(Menyalahkan) apa yang ada di sekitar. Contoh : Andi gagal dalam berbisnis lele, kalo andi memiliki mental gagal andi akan menyalahkan air, empang, pakan, cuaca, pekerja, teman, struktur tanah, menteri perikanan, asosiasi ikan Indonesia bahkan yang ekstrim menyalahkan presiden sungguh mengerikan. Sebaliknya andi memiliki mental sukses akan memiliki beribu alasan mengenai “Bagaimana supaya bisnis lele maju dan berkembang pesat”. Fokus orang gagal adalah masalah sedangkan orang sukses adalah solusi.
Setiap orang semua sama, memiliki 24 jam dalam satu hari. kesuksesan ditentukan oleh seberapa baiknya kamu memanfaatkan waktu mu.
Sama tidak waktu kita dengan bill gates(Orang terkaya didunia)? Sama tidak waktu kita dengan Chairul Tanjung(Salah satu terkaya indonesia)? Jawabannya SAMA !!Yang membedakan mereka fokus pada hal yang membuat impian tercapai sedangkan kita focus pada banyak hal sehingga bingung apa yang mau difokusin. Pergunakanlah waktu 24 jam sebaik mungkin agar hidup menjadi produktif dan impian dapat tercapai.
Demikian artikel muda inspiratif tentang Update Ulasan tweet dari @mudainspiratif jika bermanfaat buat kamu Please Share, Like and Tweet. Sebarkan kebaikan pada orang lain insyallah kebaikan akan kau dapatkan.
Demikian artikel muda inspiratif tentang Update Ulasan tweet dari @mudainspiratif jika bermanfaat buat kamu Please Share, Like and Tweet. Sebarkan kebaikan pada orang lain insyallah kebaikan akan kau dapatkan.
No comments:
Post a Comment